Selasa, 26 September 2023

Astra Daihatsu Pekanbaru Mulai Buka Inden Rocky Hari ini

- Jumat, 30 April 2021 | 21:08 WIB

PEKANBARU (NAC) - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) resmi meluncurkan produk teranyarnya di kelas Low SUV Daihatsu Rocky yang sudah lama dinanti konsumen sejak beberapa tahun belakang, termasuk konsumen setianya di Provinsi Riau.

Branch Manager Astra Daihatsu Pekanbaru, Saulius Farlian mengatakan,  saat ini konsumen setia Daihatsu di Riau sudah bisa melakukan inden untuk Daihatsu Rocky.

"Konsumen sudah bisa inden mulai hari ini, dengan booking fee sebesar Rp2,5 juta," kata Saulius kepada NewsAndalas.com, Jumat 30 April 2021.

Seperti yang diketahui, Daihatsu Rocky menggendong mesin 1.0 liter dengan kapasitas kabin 5 penumpang yang mengusung mengusung teknologi Daihatsu New Global Architecture (DNGA).

DNGA merupakan platform terbaru dari Daihatsu yang dikembangkan dengan konsep kualitas tinggi dengan harga terjangkau, teknologi terkini, serta memperhatikan hingga ke detail terkecil seperti ukuran, berat, harga, dan waktu guna menghasilkan kendaraan yang lebih efisien.

Di bagian eksterior, Rocky dilengkapi LED Headlamp, Auto retractable mirror dan Key Free. Sedangkan interiornya, memiliki dashboard yang didesain seperti kokpit, memberikan kesan modern.

Pada panel navigasinya, meter cluster Rocky didesain menggunakan teknologi Full Digital dengan 4 mode tampilan yang dapat dipilih sesuai dengan style dan selera Sahabat.

Soal dapur pacu, mesin 1.0 liter Rocky mengusung teknologi turbocharger, sehingga memberikan performa dan akselerasi layaknya mesin dengan kapasitas lebih besar. Mesin 1.0L ini dilengkapi dengan teknologi Dual Mode CVT, menghadirkan pengalaman berkendara yang nyaman, bertenaga sekaligus tetap hemat bahan bakar.

Bicara sisi keamanan, Daihatsu Rocky dilengkapi dengan fitur keamanan spesial tertinggi di kelasnya, yakni Daihatsu ASA (Advance Smart Assist). Daihatsu Rocky 1.0L hadir dengan 5 varian dengan harga mulai dari Rp214,2 juta hingga Rp236,1 juta.(kah)

Editor: admin

Terkini

Jangan Abai, Ini Manfaat Rutin Rawat Ban Mobil

Minggu, 24 September 2023 | 08:37 WIB
X